Info : Silahkan klik di SINI untuk membaca artikel versi wordpress dari Edo Rusyanto

Senin, 16 November 2009

Kontraktor Harus Merawat Jalan



foto:edo

SEBUAH berita menarik mencuat di harian Investor Daily, edisi Senin (16/11). “Kontrak Berbasis Kinerja untuk Pembangunan Jalan Nasional.” Artinya, setiap perusahaan yang memenangi tender pembangunan jalan, mempunyai kewajiban merawat ruas jalan tersebut untuk kurun waktu tertentu.

Kenapa berita itu menarik?

Pertama, menurut Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto, konsep ini adalah model atau sistem baru. Ya. Sistem kontrak berbasis kinerja (performance based contract/PBC) dalam pembangunan jalan nasional tersebut, belum pernah diterapkan di Indonesia. Sebelumnya, usai membangun jalan nasional, sang kontraktor bisa melenggang sambil menikmati keuntungan. Selebihnya, soal perawatan jalan menjadi beban pemerintah pusat.

Kedua, dengan kian terawatnya jalan nasional, diharapkan mampu menekan angka kecelakaan di jalan. Hingga kini, angka kecelakaan di jalan sudah amat memprihatinkan.

Direktur Bina Program Ditjen Bina Marga Departemen PU Taufik Widjoyono, seperti dikutip Investor Daily, mengatakan, untuk pertama kalinya, sistem kontrak PBC akan diujicoba pada dua ruas jalan nasional. Kedua ruas jalan itu adalah Demak-Trengguli sepanjang 12 kilometer (km) yang berlokasi di Jawa Tengah dan Ciasem-Pamanukuma sepanjang 21 km di Jawa Barat.

Kemungkinan pelaksanaan tender dengan sistem itu baru bisa ditentukan pemenangnya pada Februari 2010.

Semoga kondisi infrastruktur jalan nasional kian terawat sehingga tak perlu ada lagi kecelakaan akibat jalan berlubang atau jalan bergelombang.
Maklum, seperti dikutip www.komisikepolisianindonesia.com, menurut Kababinkam Polri Komjen Pol Drs Iman Haryatna, kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Indonesia pada 2008 sebanyak 48.921 kejadian. Salah satu penyebab kecelakaan adalah karena kondisi jalan yang rusak. Secara umum, faktor kecelakaan lainnya adalah kondisi lingkungan karena faktor cuaca, kondisi fisik kendaraan, dan kesalahan manusia. (edo rusyanto)

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungan sahabat ke blog ini, Silahkan tinggalkan komentar,kritik dan saran dibawah ini. Untuk menghindari SPAM mohon isi kata verifikasi sebelumnya,trims.

Related Posts with Thumbnails
 
Copyright 2009 Edo Rusyanto's Traffic. Powered by Blogger Blogger Templates create by Deluxe Templates. WP by Masterplan and Arrange by Ian