Info : Silahkan klik di SINI untuk membaca artikel versi wordpress dari Edo Rusyanto

Sabtu, 10 Oktober 2009

Penjualan Motor Turun 14%


foto:edo

PENJUALAN sepeda motor anjlok sekitar 14% sepanjang triwulan ketiga 2009 dibandingkan periode sama 2008. Hingga akhir September 2009, jumlah sepeda motor yang berhasil dijual anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (Aisi) mencapai 4.804.510 unit, sedangkan tahun lalu 4.140.394 unit.
Aisi kini memiliki delapan anggota yang terdiri atas agen tunggal pemegang merek (ATPM) Honda, Yamaha, Suzuki, Kawasaki, Kanzen, Kymco, Piaggio, dan TVS.
Khusus TVS, keanggotaannya baru efektif Oktober 2009.
Kembali soal penjualan. Tahun ini, sejumlah produsen menaksir bakal menurun dibandingkan 2008. “Tapi perkiraan bakal menurun sekitar 30% tak terwujud, paling tinggi turun 15%,” kata Ketua Aisi Gunadi Sindhuwinata, belum lama ini.
Awal 2009, para ATPM sempat pesimistis penjualan 2009 bakal jatuh signifikan dibandingkan 2008 yang mampu menjual 6,2 juta unit motor.
Tak heran, jika selama sembilan bulan 2009, penjualan menurun 14%. ”Yamaha menjadi satu-satunya merek yang naik dibanding 2008,” ujar Dyonisius Beti, wakil presiden direktur PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI). Sepanjang Januari-September 2009, penjualan Yamaha naik sekitar 1% dari 1,85 juta menjadi 1,87 juta unit.
Sementara itu, penjualan Honda turun dari 2,24 juta menjadi 1,89 juta unit, sedangkan Suzuki turun dari 639 ribu menjadi 323 ribu unit.
Kondisi triwulan ketiga 2009 amat terbalik dibandingkan periode sama 2008 yang justru meningkat dibandingkan 2007.
Para pengguna sepeda motor tak pernah berkurang. Setidaknya selama lima tahun terakhir. Populasi sepeda motor ditaksir sekitar 60-an juta unit hingga September 2009. Jika setiap orang rata-rata memiliki dua unit, artinya ada 30 juta orang yang menggunakan sepeda motor sebagai sarana transportasi. Luarrr biasa.
Hingga akhir 2009, Aisi menaksir penjualan sepeda motor mencapai 5,8 juta
unit, melemah 6,4% dari penjualan 2008 sebesar 6,2 juta unit. Jika data penjualan TVS dimasukkan dalam penjualan 2009, sudah barang tentu pelemahan penjualan menjadi sedikit berkurang. (edo rusyanto)

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungan sahabat ke blog ini, Silahkan tinggalkan komentar,kritik dan saran dibawah ini. Untuk menghindari SPAM mohon isi kata verifikasi sebelumnya,trims.

Related Posts with Thumbnails
 
Copyright 2009 Edo Rusyanto's Traffic. Powered by Blogger Blogger Templates create by Deluxe Templates. WP by Masterplan and Arrange by Ian