Info : Silahkan klik di SINI untuk membaca artikel versi wordpress dari Edo Rusyanto

Sabtu, 07 November 2009

Seruan Deklarasi Keselamatan Jalan Terus Bergulir


Kegiatan ICE 2008 (foto:edo)

Notulensi Rapat ke-5 Indonesia Consummunity Expo (ICE) 2009
Kampus Prasetiya Mulya Business School (PMBS), Jakarta

Zona : Otomotif sepeda motor
Tanggal : Sabtu, 7 November 2009
Waktu : 11.30-14.09 WIB
==============================================

Peserta:

PIC : Mario Pulsarian
Notulen : Edo IBC


Agenda:
1. Teknis Konvoy
2. Games zona motor
3. Deklarasi Keselamatan Jalan
4. Agenda Kegiatan


I. Teknis Konvoy Kampanye Safety Riding

1. Pengawalan:
• Konvoy akan dikawal oleh petugas tiga anggota polisi lalu lintas dan enam supeltas.
• Pengawalan bukan untuk blockir jalan, namun untuk pengaturan lalin saat pembagian stiker di lokasi yang sudah ditentukan.

2. Rute konvoy

Wilayah Jakarta Pusat;
• Rute: Senayan, Asia Afrika, Sudirman, HI, Thamrin, Monas, Kota Tua, Thamrin, Sudirman, Senayan.
• Titik henti: depan Stasiun BEOS.
• Peserta: MOC, Blackaholic, Denyut, dan TRC.
• PIC: Denny (MOC)


Wilayah Jakarta Barat;
• Rute: Senayan, S Parman, Jl Panjang, Permata Hijau, Daan Mogot, Senayan.
• Titik henti: ITC Permata Hijau
• Peserta: Pulsarian, IBC, YRC, dan Mylis.
• PIC: Mario (Pulsarian)

Wilayah Jakarta Selatan;
• Senayan, Pakubuwono, Radio Dalam, Arteri PI, TB Simatupang, Fatmawati,
Senayan.
• Titik henti: PI
• Peserta: KHCC, HSJ, TCI, Pride, dan HTML
• PIC: Arief (HTML)

Catatan:
• Demi kelancaran konvoy, peserta dibatasi perwakilan tiap kelompok sepeda motor dua (2) orang.
• Tidak ada blockir
• Tiap rute dibagi dalam dua klotur.
• Setiap peserta konvoy yang memiliki HT diharapkan membawa saat konvoy.
• Panitia sediakan spanduk
• Stiker 2.500 unit.



Tema kampanye; (untuk stiker dan spanduk)
• Gunakan helm standar
• Setop gunakan lampu rem mika putih.
• Data 50 orang tewas setiap hari di jalan


II. Games Zona Motor

1. Slalom dan lomba papan keseimbangan
• Perlengkapan kone dari DSS, main dealer Yamaha wilayah Jabotabek sebanyak 20 unit.
• Papan keseimbangan dari panitia ICE 2009.

2. Modifikasi sepeda motor
• Dibagi dalam beberapa kelas (lihat notulensi rapat ke-4).
• Tambahan; kelas khusus yakni modifikasi dengan biaya paling rendah namun menarik dan bisa dipakai aktifitas sehari-hari. Khusus kelas ini tidak dipungut biaya dan mendapat hadiah; hand phone black berry.

Catatan:
Hadiah untuk games dan modifikasi terdiri atas; helm dan uang (khusus tiga kelas modifikasi yang diambil dari uang iuran lomba).


III. Deklarasi Keselamatan Jalan

Zona otomotif sepeda motor menilai Deklarasi Keselamatan Jalan (DKJ) perlu dilontarkan sebagai kepedulian komunitas terhadap masalah keselamatan di jalan.

Substansi DKJ;
• Pertama, mengajak para pengguna jalan untuk lebih bertanggung jawab dengan saling menghargai serta santun dan bersahabat di jalan.
• Kedua, mendorong peningkatan ketaatan pada aturan lalu lintas serta mendesak polisi lebih tegas dan konsisten menegakkan peraturan lalu lintas.
• Ketiga, mendesak pemerintah menyediakan moda transportasi ublic yang aman, nyaman, dan terjangkau masyarakat luas.
Mekanisme;
• Semua peserta ICE 2009 diharapkan ikut menandatangani DKJ. Penandatanganan dilakukan saat rapat ke-6 pada Sabtu, 14 November 2009. sebelum penandatanganan didahului dengan penyebarluasan latar belakang DKJ kepada seluruh komunitas peserta ICE 2009 melalui email, selebaran hard copy, dan pemaparan oleh Bro Edo pada rapat ke-6.
• DKJ dibacakan oleh Panitia ICE 2009 saat penutupan kegiatan di hadapan pers dan selanjutnya dikirim ke empat instansi yakni; Dirlantas Kepolisian RI, Komisi V DPR RI, Menteri Perhubungan, dan Pemprov DKI Jakarta.
• Selain itu, dibuatkan press release untuk disebarluaskan ke media massa agar dibaca dan diketahui oleh public.

Catatan:
Respons awal berupa dukungan dari komunitas lain muncul dari; zona otomotif mobil dan komunitas sepeda.


IV. Agenda Kegiatan Zona Otomotif Sepeda Motor

Sabtu, 21 November 2009
08.00 upacara, perwakilan tiap kelompok 2 orang, bawa bendera klub 08.00-11.00 Rolling
13.00-16.00 Kontes modifikasi
13.00-16.00 Lomba slalom, papan keseimbangan

Minggu, 22 November 2009
• Free style
• Pengumuman lomba modifikasi
• Pengumuman lomba games/slalom


Catatan:
• Dukungan minuman ringan dari greensands sebanyak 10x35 kaleng.
• Dukungan helm half face 20 unit dari greensands.


Peserta Rapat:
1. Edo (IBC)
2. Mario (Pulsarian)
3. Peter (KHCC)
4. Tata (TRC 125)
5. Ardi A (AHJ/Denyut RC)
6. Decky Dwi (MOC Jakarta)
7. Denny P (MOC Jakarta)
8. Bures (Track)
9. Reza (HSJ)
10. Gatot (HSJ)
11. Badher (BMC Jakarta/Blackaholic)
12. Hendro (BMC Jakarta/Blackaholic)
13. Daniel Siregar (TCI)
14. Ibet Sitompul (TCI)
15. Putri (Yamahaholigan)
16. Icha (Yamahaholigan)
17. Togar (Yamahaholigan)
18. Nurhadi (Yamahaholigan)
19. Ponco (Yamahaholigan)
20. Arief (HTML)
21. Mate (YRC)
22. Roni (Yamahaholigan)
23. Daniel (PMBS)
24. Fariz (PMBS)
25. Tyo (PMBS)


* * *

4 komentar:

Ian Egx mengatakan...

Mantap bro Edo, lanjutkaan!! hehehe..MRC will join this amazing event.

Unknown mengatakan...

pak, saya baca dari facebook..

kebetulan ane komunitas independent bukan club, klo ane mau ikut yang rapat ke 6 gimana tuh..??

soalnya yang ane liat daftar hadirnya itu club smua..

salam safety Bro, chandra VKBC..

Edo Rusyanto mengatakan...

bro ian, sabtu (7/11)kemarin, MRC kok gak hadir bro? booths sudah penuh, diisi oleh yg hadir pada hari itu. aku padahal dah kasih tahu pak ketum. btw, paling buruk, sharing booth aja yah dgn IBC, seperti tahun lalu, he he he...

Edo Rusyanto mengatakan...

kalau ikut rapat rasanya panitia gak keberatan, namun untuk booth di pameran nanti setahu aku dah penuh bro. namun, kalau untuk hadir di acara, rasanya sih bisa2 aja yah. trims

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungan sahabat ke blog ini, Silahkan tinggalkan komentar,kritik dan saran dibawah ini. Untuk menghindari SPAM mohon isi kata verifikasi sebelumnya,trims.

Related Posts with Thumbnails
 
Copyright 2009 Edo Rusyanto's Traffic. Powered by Blogger Blogger Templates create by Deluxe Templates. WP by Masterplan and Arrange by Ian